Indeks

PERAN GURU DALAM MENGHADAPI TANTANGAN SERTA ANCAMAN BAGI GURU TERHADAP PENGGUNAAN AI DI DUNIA PENDIDIKAN

Oleh: Audiya Damayati ​dan Zahwa Tahta Qur’ani

BabelMendunia.com, Perkembangan teknologi, khususnya adalahperkembangan teknologi AI, telah membawa banyak perubahan didunia pendidikan. AI menawarkan berbagai hal baru untuk membuat pembelajaran lebih baik dan sesuai dengan kebutuhan siswa. Namun, di balik semua manfaat yang ditawarkannya, ada juga tantangan dan ancaman yang harus dihadapi oleh para guru.

Salah satu tantangan utama yang dihadapi oleh guru adalah pergeseran peran mereka sebagai pusat pengetahuan. Sebelumnya, guru adalah sumber utama informasi bagi siswa, tetapi dengan kehadiran AI, informasi kini dapat diakses secara instan. AI dapat memberikan materi pembelajaran yang disesuaikan dengan kebutuhan individu siswa, serta memberikan umpan balik yang lebih cepat. Hal ini tentu membawa perubahan besar dalam cara guru mengelola pembelajaran. Guru tidak lagi menjadi satu-satunya pengajar, tetapi lebih berperan sebagai fasilitator dan pembimbing yang membantu siswa memanfaatkan teknologi secara efektif.Serta ancaman terbesar terkait penggunaan AI di dunia pendidikan adalah bahwa guru akan tergantikan. Hal ini bisa menjadi kekhawatiran bagi banyak guru, karena merasa posisi guru akan terancam oleh teknologi yang lebih maju.

Namun, meskipun AI bisa memberikan informasi yang lebih lenghkap dari guru, AI tidak akan pernah bisa menggantikan peran guru dalam pendidikan, misalnya, memahami perasaan siswa, membangun hubungan yang harmonis dengan siswa dikelas, membentuk karakter siswa dengan menanamkan nilai-nilai norma dan moral. Hal ini dapat memengaruhi cara siswa dalam berinteraksi dengan lingkunganya baik dengan guru, orang tua, dan temannya.

Pembelajaran bukan hanya soal menguasai pengetahuan, tetapi juga tentang perkembangan sosial dan emosional siswa, yang sangat bergantung pada interaksi langsung dengan guru. Oleh karena itu, meskipun AI bisa menjadi alat bantu yang sangat berguna, AI tidak bisa menggantikan peran guru dalam memberikan perhatian, dukungan, dan motivasi. Peran guru tidak hanya beradaptasi dengan perkembangan teknologi, tetapi juga harus memastikan bahwa teknologi yang digunakan dengan baik dan bijaksana oleh siswa.

Hal yang bisa dilakukan oleh guru adalah meningkatkan pengetahuan serta keterampilan terhadap teknologi. Dengan meningkatkan pengetahuan serta keterampilan mengenai hal terebut, guru dapat mempelajari cara menggunakan AI dalam pembelajaran, baik untuk merancang materi yang lebih menarik, memberikan umpan balik yang lebih cepat, atau menyesuaikan pembelajaran dengan kebutuhan siswa. Hal ini akan membantu guru merasa lebih percaya diri dalam menghadapi perubahan yang terjadi. Guru yang kreatif dan inovatif dapat memanfaatkan AI sebagai teknologi yang dapat membantu guru dalam pengetauan, bukan sebagai ancaman.

Pendidikan karakter di tengah kemajuan teknologi digitalisasi yang semakin pesat ini dapat menjadi fokus utama dalam setiap kebijakan pendidikan, Pemerintah dan lembaga pendidikan. diharapkan agar terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan secara menyeluruh, baik dari sisi akademik, nonakademik maupun moral. Guru akan tetap terus menjadi teladan bagi siswa, tidak hanya dalam bidang pengetahuan, tetapi juga dalam perilaku sehari-hari. Dengan begitu, guru dapat membimbing siswa untuk tumbuh menjadi pribadi yang tidak hanya unggul secara intelektual, tetapi juga memiliki karakter yang baik dan positif.

Exit mobile version