PELATIHAN GURU TPA UNTUK MENINGKATKAN MINAT SISWA BELAJAR MEMBACA AL QUR’AN SESUAI ILMU TAJWID DI KELURAHAN ROMODONG INDAH

Avatar photo
banner 120x600

BabelMendunia.com, Romodong Indah, (27/12) – Dalam upaya meningkatkan minat dan kualitas pembelajaran membaca Al-Qur’an sesuai dengan ilmu tajwid di desa Romodong Indah Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka, Dosen Universitas Muhammadiyah bangka Belitung melalu kegiatan KKN mahasiswa menggelar pelatihan khusus bagi para guru Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) di Kelurahan Romodong Indah Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka. Kegiatan ini berlangsung selama satu hari, di Gedung TPA Kelurahan Romodong Indah, dengan diikuti oleh puluhan guru dari berbagai TPA dan santri di wilayah tersebut.

Pelatihan ini diinisiasi oleh Dosen DPL, mahasiswa KKN Kelurahan Romodong Indah bekerja sama dengan Lembaga Pendidikan Islam setempat. Dalam pelatihan tersebut, para peserta mendapat pembekalan mendalam mengenai penerapan tajwid dalam pembelajaran, teknik mengajar yang menarik, serta pendekatan psikologis untuk membangun semangat siswa dalam mempelajari Al-Qur’an.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bekal tambahan kepada para guru TPA agar lebih kreatif dan efektif dalam mengajarkan Al-Qur’an. Kami berharap, dengan adanya pelatihan ini, siswa menjadi lebih antusias belajar membaca Al-Qur’an sesuai dengan kaidah tajwid,” ujar Muhamad Tohir selaku ketua Tim Pengabdian.

Baca Juga  MENANTANG ZAMAN 5.0: MENJADI GURU PROFESIONAL DI ERA DIGITAL

Narasumber pelatihan Ustadz Adi Saputra, menjelaskan pentingnya tajwid dalam membaca Al-Qur’an. “Tajwid bukan hanya aturan, tetapi juga cara untuk menjaga keindahan dan kesucian bacaan Al-Qur’an. Jika disampaikan dengan metode yang tepat, anak-anak pasti lebih mudah memahaminya,” jelasnya.

Para peserta terlihat antusias mengikuti pelatihan ini. Salah satu peserta, guru TPA di Kelurahan Romodong Indah, mengungkapkan rasa syukur atas pelatihan tersebut. “Kami sangat terbantu dengan pelatihan ini. Banyak metode baru yang bisa kami terapkan agar anak-anak lebih semangat belajar,” katanya.

Kegiatan pelatihan ini diakhiri dengan penyerahan Al Qur’an, Iqra’ dan buku tajwid kepada para peserta sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka dalam meningkatkan kualitas pendidikan Al-Qur’an di lingkungan TPA.

Pelatihan Guru TPA di Kelurahan Romodong Indah berperan penting dalam meningkatkan kualitas bacaan Alquran anak-anak disana. Melalui program-program yang terstruktur, TPA disana memberikan dukungan dalam pembelajaran, membentuk kader-kader Alquran, dan memperkuat komunitas dalam memahami serta mengamalkan ajaran Alquran secara lebih baik.

Baca Juga  Pentingnya Konservasi Embung Bumang di Desa Kemuja: Membangun Kelestarian Lingkungan dan Perekonomian Lokal

Ini tidak hanya berdampak positif pada kemampuan membaca Alquran, tetapi juga memperkuat nilai-nilai spiritual dan kebersamaan di kelurahan tersebut. Adapun saran dalam kegiatan ini adalah Evaluasi Kualitas Pengajar yang mana melakukan evaluasi menyeluruh terhadap kemampuan pengajar di TPA seperti pelatihan tambahan kepada mereka yang membutuhkan untuk meningkatkan kualitas pengajaran

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *